Selasa, 26 April 2011

Keindahan Pesawat Terbang di Atas Pantai Maho



KEBANYAKAN orang mengunjungi pantai ialah untuk berjemur atau bermain air. Namun bila ingin sensasi yang sangat berbeda, Anda bisa mengunjungi Pantai Maho di Belanda. Di sini, Anda bisa melihat pesawat terbang dari jarak yang sangat dekat.

Maho, sebuah pantai yang terletak di St Maarten, Antillen Belanda, sebelumnya dikenal sebagai Hindia Barat Belanda. Ini terdiri dari dua kelompok pulau-pulau yang membentuk bagian Antillen kecil di Laut Karibia. Pulau-pulau Belanda merupakan bagian otonom dari Kerajaan Belanda.

St Maarten sendiri terkenal karena Bandara Internasional Princess Juliana berada bersebelahan dengan pantai Maho. Hal inilah yang memungkinkan Anda melihat pesawat terbang dari jarak yang amat dekat.

Setiap pesawat yang datang ke Bandara Internasional Princess Juliana harus mendarat sedekat mungkin ke awal landasan pacu 10 karena pendeknya landasan pacu yaitu 2.180 meter.

Hal yang sama juga terjadi bila pesawat hendak terbang. Bila berdiri di pantai, Anda mungkin bisa tertiup ke dalam air karena pesawat yang lepas landas dari landasan pacu 10.

Selain pemandangan pesawat, pantai Maho juga terkenal karena gelombang besarnya. Ini membuatnya populer untuk olah raga windsurfing dan skimboarder.

Bila berada di pantai ini, Anda harus juga harus ekstra hati-hati karena pemerintah daerah telah memperingatkan bahwa pesawat yang hendak datang dan lepas landas dapat mengakibatkan cedera serius bahkan kematian.

Guna meningkatkan keamanan, sebuah pagar tambahan baru-baru ini ditambahkan di belakang landasan pacu 10 untuk mencegah wisatawan yang tidak bertanggung jawab bergantung pada pagar utama di sekitar landasan. Ini dilakukan untuk menghindari terkena ledakan aliran mesin pesawat.

Menonton pesawat terbang di atas pantai adalah suatu kegiatan populer yang bisa dilakukan setiap hari dengan jadwal keberangkatan maskapai penerbangan yang ditampilkan pada papan di bar dan restoran di pantai.

Untuk menunjang berbagai kegiatan yang menyenangkan, pantai pasir putih ini juga memiliki losmen, bar, restoran dan klub malam.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Post